Perkuat Kapasitas Operator MTs, MAN IC Kota Palu Bedah Teknis EMIS dan Juknis SNMB 2026

Ana Muslimah
11 Januari 2026 177 x Info Madrasah

Tim EMIS Kanwil Sulteng memebrikan materi pengelolaan data pendidikan EMIS Madrasah

(Palu, Humas)  – Langkah konkret diambil Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Kota Palu dalam menjamin kelancaran pendaftaran siswa baru. Melalui kegiatan "Optimalisasi Peran Operator EMIS Madrasah Tsanawiyah", dua agenda utama yakni pengelolaan data sistem dan sosialisasi petunjuk teknis (juknis) menjadi fokus pembahasan pada Sabtu, 10 Januari 2026, di Hotel Aston, Palu.

Sesi pertama diisi oleh Ibu Irmayanti, S.E.,Tim EMIS Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah. Dalam pemaparannya, beliau menekankan bahwa operator adalah kunci utama validitas data pendidikan. Mengingat kompleksitas sistem, koordinasi yang cepat terhadap setiap hambatan yang terjadi di madrasah menjadi hal yang mutlak.

 

"Hambatan yang terjadi di lapangan harus segera dilaporkan secara akurat. Perlu kita pahami bersama bahwa tidak semua masalah sistem dapat diselesaikan di tingkat kabupaten atau Kanwil. Beberapa kendala teknis bersifat sistemik dan harus ditangani langsung oleh pusat. Tanpa laporan yang cepat, kesempatan siswa bisa terhambat," jelas Irmayanti.

Beliau juga memberikan instruksi tegas agar seluruh operator bekerja secara disiplin sesuai prosedur (SOP). Hal ini bertujuan untuk meminimalisir kesalahan input data atau kendala yang dihadapi terkait data yang dapat merugikan siswa secara administratif. Khusus untuk persiapan seleksi MAN IC, validitas data siswa kelas 9 harus dipastikan bersih dan sinkron. "Jangan sampai karena data yang tidak akurat, siswa kehilangan haknya untuk mengikuti seleksi. Satu kesalahan data bisa memutus kesempatan mereka di SNMB," tambahnya.

 

Melanjutkan agenda tersebut, Mawardi, S.Pd., M.Pd., selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan sekaligus Ketua Panitia SNMB MAN IC Kota Palu, memberikan sosialisasi mendalam mengenai Juknis SNMB Tahun Ajaran 2026/2027. Beliau membedah seluruh tahapan pendaftaran, mulai dari persyaratan berkas, pembuatan akun pendaftar, hingga mekanisme pelaksanaan tes.

Mawardi menjelaskan bahwa pemahaman yang utuh terhadap Juknis akan memudahkan operator dalam membantu siswa melakukan pendaftaran secara mandiri. "Kami ingin memastikan bahwa seluruh operator MTs se-Sulawesi Tengah memiliki pemahaman yang sama terkait aturan main SNMB tahun ini. Ketelitian dalam verifikasi berkas prestasi dan nilai rapor adalah poin krusial agar siswa sukses melewati tahap administrasi," ungkapnya.


Kegiatan yang diikuti oleh 30 operator dari berbagai kabupaten/kota ini menjadi wadah diskusi intensif terkait sinkronisasi data EMIS dengan sistem pendaftaran SNMB. Dengan kolaborasi teknis ini, diharapkan proses penjaringan calon peserta didik baru di madrasah unggulan Sulawesi Tengah tersebut dapat berjalan lebih profesional, akurat, dan transparan.

humasmanickotapalu Kemenag

Berita Terpopuler

Kolom Komentar


Berikan Komentar

Alamat Email anda tidak akan ditampilkan. Wajib diisi untuk kolom *